Berbagai Event Nasional Selama 2023 Di Banjarmasin Naikkan Tingkat Hunian Hotel, 2024 Bagaimana?

SuaraOne Banjarmasin Kalsel — Memasuki pekan pertama Januari 2024, tingkat hunian hotel belum terjadi kenaikan yang signifikan.

Demikian diungkapkan Eri Sudarisman GM Hotel HBI, saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (10/1/2024) pagi.

“Prediksi untuk tahun 2024 setelah nanti Pemilu dan berbagai Instansi bisa mengadakan aktifitas, tingkat hunian hotel bisa rame, di hotel HBI untuk sekarang masih drop semua,” ujar Eri.

Katanya, peningkatan di tahun 2023 ke 2024 untuk awal bulan Januari, paling tidak kemungkinan habis lebaran (Setelah April 2024) karena masuknya bulan Ramadhan di bulan Maret ini dan juga dengan catatan Pemilu satu putaran.

Baca Juga:  Terus Kawal Persiapan Pemda untuk Penuhi Data Dukung KKP HAM

Terkait masa kampanye, juga tidak membuat peningkatan tingkat hunian hotel, namun
seandainya ada dampak itu dari Capres maupun Cawapres yang berkunjung ke Banjarmasin, baru ada peningkatan dan itupun tidak signifikan, karena di Banjarmasin untuk hotel sudah banyak.

“Untuk Banjarmasin yang jika ada event sifatnya Nasional maupun Internasional, nampaknya sudah siap. Namun dampak seperti kegiatan Pemilu tidak begitu berdampak, dan paling berdampak hanya pada beberapa
hotel, karena Banjarmasin banyak memiliki hotel,” tambah Eri.

Di tahun 2023 banyak event Nasional dan diakui Eri sangat membantu.

“Alhamdulillah akhir tahun itu setelah Covid, termasuk penginapan dan sewa room, terjadi peningkatan cukup bagus dengan kisaran lebih dari 50%,” pungkas Eri.*****liedajuns